Kamis, 15 Oktober 2015

4 Jurus Jitu Menghadapi Tes Wawancara Kerja

4 Jurus Jitu Menghadapi Tes Wawancara Kerja - Bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan yang anda inginkan merupakan sebuah momen yang sangat berarti, khususnya untuk anda yang memang dijadikan tulang punggung. Bagaimana rasanya ketika anda mendapatkan surat panggilan dari perusahaan yang anda mimpikan. Namun pada kenyataannya tidak semudah itu, karena sebelum anda diangkat, anda akan menghadi beberapa test dan tahapan psikotes. Sudah tentu tahapan akhir anda harus menghadapi tes wawancara kerja. Sayangnya, saat di tahapan akhir wawancara tersebut banyak yang gagal akibat kurangnya persiapan. Menurut Wikipedia, Wawancara adalah komunikasi yang dilakukan dua orang atau lebih serta berlangsung antara narasumber dan pewawancara.

4 Jurus Jitu Menghadapi Tes Wawancara Kerja
Dalam artikel ini, sentraloker.net akan secara khusus memberikan 4 jurus jitu menghadapi tes wawancara kerja (interview) supaya anda dapat diterima dan lolos menjadi pegawai/karyawan di perusahaan impian anda. Langsung saja anda simak artikel mengenai 4 Jurus Jitu Menghadapi Tes Wawancara Kerja.

1. Cerdaslah dalam memberikan jawaban saat diwawancara

Berhati-hatilah apabila Anda terlihat hiperaktif ketika tahapan wawancara kerja. Bisa-bisa, anda dianggap sebagai orang yang cerewet dan kurang percaya diri. Tidak hanya itu saja, anda malah bisa kehilangan kesempatan untuk mengikuti tahapan seleksi selanjutnya. Jangan pernah terlihat gugup ketika proses wawancara kerja, serta usahakan jawaban yang anda keluarkan adalah jawaban yang sesuai dengan pertanyaan.

Apabila anda selalu mengeluarkan jawaban yang tidak relevan dan tidak berbobot, maka anda akan memberikan sebuah impresi yang jelek dan kehilangan peluang untuk berhasil bekerja di perusahaan impian anda. Sepeti apa sih menjawab pertanyaan yang profesional ketika wawancara kerja berlangsung?

Pahamilah setiap bentuk pertanyaan
Jawablah dengan singkat dan sesuai dengan pertanyaan yang diajukan
Selalu memperhatikan bahasa tubuh

2.Bertanyalah, Ketika Anda Sedang Diwawancarai

Saat mengikuti sebuah sesi wawancara kerja di perusahaan yang anda inginkan, sangatlah sering mendapatkan sebuah kesempatan untuk mengajukan pertanyaan. Apakah anda sudah pernah memakai kesempatan tersebut untuk bertanya? Dengan anda mengajukan pertanyaan maka anda telah mempunyai kesan bahwa anda memiliki ketertarikan untuk bekerja di perusahaan tersebut.

Adapun contoh pertanyaan yang bisa anda tanyakan kepada pihak wawancara bisa dilihat dibawah ini.

Apakah Ada Kemungkinan Untuk Merger dengan Perusahaan Lain?
Kualifikasi yang Saya Miliki Ini, Apakah Sudah Sesuai Dengan Kebutuhan Perusahaan?
Prestasi Kerja atau Senioritas?
Kira-Kira Berapa Lamakah Posisi Ini Dibuka?

3.Tepat Waktu

Jangan pernah mencoba untuk terlambat dalam menghadiri undangan wawancara kerja. Hal tersebut malah bisa membuat kesan yang buruk pada anda. Oleh sebab itu, usahakanlah untuk sebisa mungkin untuk hadir di tempat yang telah ditentukan kira-kira lima belas menit lebih awal. Menurut Emily Post, dalam sebuah bukunya yang berjudul The Etiquette Advantage in Business, dimana disebutkan: seandainya Anda bisa datang lebih awal, maka usahakan untuk membasuh wajah Anda di toilet atau bisa juga menikmati secangkir espresso di kantin. Hal tersebut bisa membuat anda jauh lebih segar dari sebelumnya.

4.Menjaga Penampilan

Kebanyakan orang selalu memberikan penilaian pertama lewat penampilan Anda. Oleh karena itu, tampilkanlah diri Anda seperti seorang profesional, namun jangan pernah terlihat terlalu casual sehingga bisa membuat anda terlihat kaku. Bisa-bisa, anda malah dianggap tidak tertarik dengan pekerjaan yang ditawarkan.

Jangan pernah memakai sesuatu yang dapat “mengganggu” saat tahapan wawancara tengah berlangsung. Misalnya memakai anting-anting yang kebesaran, atau memakai kacamata yang warna-warni harus dihindari. Apabila anda seorang pria, maka bisa memakai setelah kemeja formal yang rapid an bersih. Belajarlah untuk selalu meperhatikan detail hal yang lainnya, seperti sepatu, potongan rambut yang rapi, serta memakai parfum yang wanginya natural.

Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda yang tengah mempersiapkan dri untuk melakukan tes wawancara kerja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar